Tips Memilih Dan Merawat Emergency Lamp

Emergency Led Lights yang umumnya sekarang banyak digunakan adalah sebuah rangkaian elektr Tips Memilih Dan Merawat Emergency Lamp
Emage Credit : striatic
Emergency Lamp apasih? Emergency Lamp/Emergency Led Lights yang umumnya sekarang banyak digunakan adalah sebuah rangkaian elektronika, yang bisa kita gunakan sebagai pengganti lampu listrik tatkala/ketika tidak ada arus listrik dari sumber/jala-jala listrik, dengan kata lain yang lebih mudah ketika sedang mati lampu.

Langsung saja ketopik, bagaimana memilih Emergency Lamp? Lazimnya orang yang mau membeli barang/sesuatu pasti dia memilih apa yang hendak dia beli itu. Iya nggak? tentunya jawabannya "ya". Begitu pula kalau Anda mau membeli Emergency lamp, ya mesti pilih dulu baru di beli. Ditoko-toko elektronik baik itu toko real alias toko elektronik offline dan toko elektronik online banyak yang menyediakan bermacam-macam Emergency Lamp.

Lalu bagaimana pilihan terbaik buat kita? Saya lebih merekomendasikan Anda memilih "Emergency LED lights", kenapa? karena selain harganya relatif lebih murah lampu darurat dari LED ini juga mempunyai kelebihan lain. Walaupun ada juga lampu darurat dengan sumber listrik dari campuran garam dan air namun saya belum berani merekomendasi Anda supaya memakai ini sekarang, karena ini belum lazim disini hehe..

Apa saja kelebihan lain yang dimiliki Emergency LED Lights ini?
  1. Lebih hemat daya listrik
  2. Tahan lama (awet)
  3. Cahayanya relatif lebih terang
  4. Karena dia juga hemat daya listrik, tentunya baterai/aki kering didalamnya akan lebih awet pula.
Tambahan masukan buat Anda dalam memilih Emergency Lamp, kalau tersedia ditoko Anda membeli Emergency Lamp, pilihlah yang memiliki tombol/knop dengan fungsi sebagai pengatur terang dan redup cahaya lampu, ini akan lebih menghemat pemakaian daya listrik jika kita redupkan.

Terus perawatannya gimana kang? hehe seperti pertanyaan temanku, Mbak +Indah P yang menanyakan hal ini dan saya juga sudah berjanji mau menjawab di posting saya berikutnya, hehe maaf yah mbak bukannya pelit gak langsung saya jawab, tapi mayan ada bahan buat posting hihihihi...

Berikut cara saya merawat Emergency Lamp/lampu darurat agar baterai/aki kering didalamnya bertahan lebih lama dengan kata lain umurnya lebih panjang.
  • Ketika kita baru membeli emergeny lamp, lakukanlah pengisian baterai/cas hingga baterai benar-benar penuh. Kisaran waktu 6 jam pengisian baterai
  • Jika dalam kurun waktu kurang lebih 2 bulan emergency lamp ini tak digunakan lakukan pula seperti poin pertama tadi
  • Jangan selalu menghubungkan steker/kabel pengisian ke jala-jala listrik, hal ini akan mengakibatkan baterai leak/bocor, lebih parah lagi lama-kelamaan baterai tak mampu menyimpan arus listrik.
  • Jangan pula mengisi baterai ketika arus listrik di dalam baterai masih banyak, apa tandanya kalau arus listrik masih banyak dalam baterai tersebut? tandanya dia masih mampu menyalakan TL/LED di dalam emergency lamp, jadi lakukan pengisian baterai ketika arus listrik benar-benar mau habis.
  • Apabila emergency lamp Anda menggunakan TL/neon, gantilah TL tersebut apabila di ujung-ujungnya nampak noda hitam, karena dikhawatirkan dapat menghambat kinerja rangkaian eletronik di dalam emergency lamp yang mungkin berdampak buruk pada baterai atau aki kering didalamnya,
Nah begitulah cara saya merawat Emergency Lamp, agar dia berusia panjang. Lalu apa yang harus kita lakukan kalau baterai telah rusak? ya tentu saja kita ganti lagi dengan yang masih bagus, seandainya kita tak mampu memperbaiki baterai tersebut.

Related : Tips Memilih Dan Merawat Emergency Lamp

0 Komentar untuk "Tips Memilih Dan Merawat Emergency Lamp"

DUKUNG KAMI

SAWER Ngopi Disini.! Merasa Terbantu Dengan artikel ini? Ayo Traktir Kopi Dengan Cara Berbagi Donasi. Agar Kami Tambah Semangat. Terimakasih :)