Hotspot MikroTik Configuration

Hai..Balik lagi dengan saya Dimas a.k.a Dimboy.Kali ini saya akan membahas tentang Hotspot,lebih tepatnya membuat hotspot menggunakan router mikrotik.sebelumnya saya akan memberikan sedikit penjelasan tentang hotspot..


Hotspot adalah layanan internet tanpa kabel yang menggunakan teknologi Wi-Fi (802.11b). Wi-Fi (Wireless Fidelity) adalah istilah populer untuk jaringan wireless (tanpa kabel) dengan frekuensi tinggi. Teknologi Wi-Fi 802.11b menggunakan frekuensi 2.4 GHz yang mempunyai kecepatan hingga 11 MBps

SETTING IP ADDRESS

Buka Winbox,lalu pilih neighbors.Dan kalian klik Mac address nya untuk konek menggunkan mac address.

Lalu buka Tab "IP => Addresses".Lalu setting ip address pada Setiap interface yang akan digunakan.
Disini interface yang saya gunakan adalah :
1.Ether 2 = 172.16.2.102/24 (Interface ke arah internet)
2.Ether 3 = 10.10.10.1/24 (Interface Client)
3.Wlan1  = 192.168.0.2/24 (Interface untuk Wlan)

Ip Address interface Ether 2


Ip Address interface Wlan 1

Ip Address interface Ether 3

Inilah ip address yang sudah terkonfig.

SETTING WLAN

Selanjutnya kita konfigurasikan wlannya.Untuk konfigurasi Wlan terdapat di Tab Wireless.Setelah terbuka wireless tablesnya kalian klik tanda ceklis untuk mengaktifkan interface wirelessnya.


Setelah di aktifkan interface wireless nya selanjutnya kalian buat password untuk wirelessnya.untuk membuatnya terdapat pada tab "Securoty Profile",lalu klik tanda tambah.


Lalu kalian masukan nama(bebas) untuk data autentikasinya,lalu ceklis "WPS PSK & WPA2 PSK".Lalu kalian buat passwordnya di bagian "wpa dan wpa2 pre-shared key".Lalu Apply&OK

Lalu hasilnya akan seperti ini dari proses tadi.

Lalu konfigurasi Wlannya dengan cara balik ke tab interface lalu klik 2x pada nama interfacenya.

Setelah itu kalian pilih tab wireless dan atur Mode routernya menjadi Ap-bridge,Lalu setting SSID(Nama koneksi Wifi).Dan pilih security profile nya sesuai dengan yang tadi sudah di buat.Lalu apply dan ok.



KONFIGURASI NAT

Selanjutnya kita konfiigurasi NAT nya.Konfigurasi ini gunanya agar koneksi yang di pancarkan si Router tidak hanya koneksi kosong atau tanpa internet,jadi supaya si client routernya dapat terkoneksi ke internet maka kita harus mengkonfigurasi NAT ini terlebih dahulu.

Lalu set Out interfacenya menjadi "all ethernet" yang tujuannya agar semua traffic data yang keluar atau masuk di bisa konek ke internet.


Lalu pindah ke tab action.Disini kita akan menerapkan action "masquerade" yang tujuannya supaya ip private akan digantikan secara otomatis ke ip publik.Kalau sudah kalian Apply lalu Ok

KONFIGURASI DNS

Setelah konfigurasi NAT selanjutnya kita akan melakukan konfigurasi DNS.Kegunaan DNS ini untuk menerjemahkan nama domain menjadi ip,agar website-website dapat di akses seperti halnya google.com.

Untuk melakukan konfigurasi DNS bisa kalian lakukan pada tab "ip => dns".Lalu akan keluar kotak seperti gambar dibawah ini.lalu klik gambar segitiga terbalik seperti pada gambar di bawah untuk menambahkan DNS servernya.

Lalu isi Dns yang pertama dengan ip DNS server sumber internet(yang terhubung ke ether 2).Lalu isi alternate dns atau yang dibawahnya dengan DNS google saja yaitu 8.8.8.8.Lalu klik Apply&Ok

IP ROUTE

Sekarang kita setting ip route nya yang digunakan sebagai gateway.dan kali ini ip route yang akan digunakan adalah default route (0.0.0.0/0) supaya semua ip dapat terhubung ke internet.

Untuk melakukan konfigurasi ip route kalian buka tab "Ip => Routing".Lalu kalian klik tambah untuk menambahkan ip route nya.


Lalu masukan ip 0.0.0.0/0 pada tab Dst,Address.Lalu klik Apply dan Ok

Lalu seperti ini hasil setelah menambahkan ip routenya.

TES KONEKSI

Selanjutnya kalian sambungkan pc kalian ke koneksi wireless yang tadi di buat.

Setelah itu coba lakukan test ping dari router ke internet.Disini saya coba untuk ping ke google.com.Dan hasilnya reply


Walaupun saat di ping reply tapi saat si client browsing yang terjadi adalah DinoJump..ya..tidak ada konksi,padahal client sudah konek dengan wifinya.

Supaya client dapat terkoneksi dengan internet setiap interface pada router harus kita bridge.Untuk melakukan konfigurasi bridge kalian buka terlebih dahulu pada tab "Bridge"Setelah itu klik tanda + lalu isi name untuk interface bridgenya(bebas).klik apply dan ok.


Lalu pindah ke tab "ports".Nah disini kita akan menambahkan Bridge pada semua interface.klik + untuk menambahknya.

lalu setting bridge pada semua interface.
Ether 3

Ether 2

Wlan 1

lalu coba sambungkan lagi client dengan router.

Lalu coba sebuah website untuk melakukan tes koneksi.Disini saya ketik www.mikrotik.com dan keluarlah webnya.
Dengan demikian berhasil lah konfigurasi Hotspotnya.
Yahh..Mungkin hanya ini saja yang bisa saya share tentang cara membuat Hotspot menggunakan mikrotik.

Related : Hotspot MikroTik Configuration

0 Komentar untuk "Hotspot MikroTik Configuration"

DUKUNG KAMI

SAWER Ngopi Disini.! Merasa Terbantu Dengan artikel ini? Ayo Traktir Kopi Dengan Cara Berbagi Donasi. Agar Kami Tambah Semangat. Terimakasih :)